Analisis Pra-konsepsi Peserta Didik Terkait Kimia Unsur Menggunakan Konteks Tambang Berkelanjutan di Daerah Citatah

Meta Indah Agnestia, Hernani Hernani, Ahmad Mudzakir

Abstract


Pra-konsepsi peserta didik merupakan pemahaman awal yang dimiliki peserta didik sebelum menerima pembelajaran mengenai suatu materi. Materi Kimia Unsur yang memiliki cakupan sangat luas dapat dikaitkan dengan lingkungan sehari-hari peserta didik atau dikenal dengan pembelajaran kontekstual, misalnya konteks tambang berkelanjutan di daerah Citatah. Tujuan dari penelitian ini yaitu untuk mengetahui pengetahuan awal peserta didik terkait Kimia Unsur menggunakan konteks tambang berkelanjutan di daerah Citatah, sebagai dasar untuk mengembangkan desain pembelajaran Kimia Unsur yang sesuai dengan karakteristik capaian peserta didik. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif yang melibatkan delapan orang peserta didik kelas XII sebagai responden yang dipilih secara purposive sampling. Teknik yang digunakan yaitu wawancara terstruktur yang selanjutnya divalidasi dengan triangulasi pemeriksaan anggota (member checking) yang melibatkan tiga orang ahli menggunakan software Quirkos. Hasil analisis pra-konsepsi peserta didik menggunakan Quirkos menghasilkan 219 pernyataan yang dikelompokkan menjadi 66 Quirk dan disimpulkan menjadi 13 tema utama. Selain itu peserta didik masih kesulitan dalam memahami konsep-konsep dalam Sistem Periodik Unsur sebagai materi prasyarat dalam mempelajari Kimia Unsur dan mengaitkan konsep-konsep unsur golongan 2A dengan konsep lainnya dalam aspek geologi dan keberlanjutan.

Full Text:

PDF

References


Agnestia, M. I., & Nuryani, P. (2024). Penerapan Teori Kognitif Kontruktivisme Piaget dalam Pembelajaran Kimia Hijau dan Pembangunan Berkelanjutan 2030 (Studi Fenomenologi Di Sman 2 Padalarang). Pemberdayaan-Pendidikan-Indonesia-Tren-Budaya-dan-Wawasan, 162.

Ariesta. (2022). CP, TP, ATP, dan Asesmen. [Tersedia Online] https://akugurusd.com/wp-content/uploads/2022/09/Presentasi-tentang-CP-TP-ATP-Asesmen-Ariesta-BP.pdf Diakses 2 November 2023

Budiono, A. N., & Hatip, M. (2023). Asesmen pembelajaran pada kurikulum merdeka. Jurnal Axioma: Jurnal Matematika Dan Pembelajaran, 8(1), 109-123.

Creswell, J. W. & C. J. D. (2018). Fifth EditionResearch Design Qualitative, Quantitative, and Mixed Methods Approaches. California: SAGE Publications, Inc.

Maemonah. (2018). Asesmen Pembelajaran. Yogyakarta: PGMI PRESS UIN SUKA. ISBN: 978-602-61134-7-4

Ginanto, D., Kesuma, A. T., Anggraena, Y., & Setiyowati, D. (2024). Panduan Pembelajaran dan Asesmen Pendidikan Anak Usia Dini, Pendidikan Dasar, dan Pendidikan Menengah Edisi Revisi Tahun 2024. Badan Standar, Kurikulum, dan Asesmen Pendidikan (BSKAP) Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi.

Hakim, L. N. (2013). Ulasan metodologi kualitatif: Wawancara terhadap elit. Aspirasi: Jurnal Masalah-Masalah Sosial, 4(2), 165-172.

Quirkos 2.1: Distinguishing features and functions. [Tersedia Online] https://www.surrey.ac.uk/sites/default/files/2019-05/quirkos-distinguishing-features-and-functions.pdf

Salinan Peraturan Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi Republik Indonesia Nomor 21 Tahun 2022 Tentang Standar Penilaian Pendidikan Pada Pendidikan Anak Usia Dini, Jenjang Pendidikan Dasar dan Jenjang Pendidikan Menengah [Tersedia Online] https://jdih.kemdikbud.go.id/sjdih/siperpu/dokumen/salinan/salinan_20220523_140932_SALINAN_Permendikbudristek%20No_21%20Tahun%202022_%20Standar%20Penilaian%20Pendidikan%20(jdih.kemdikbud.go.id).pdf Diakses pada 1 November 2023

Turner, D. (2015). Overview of the qualitative analysis features in Quirkos: A new CAQDAS. 10.13140/RG.2.1.3662.0244.




DOI: https://doi.org/10.17509/jrppk.v13i1.81506

Refbacks

  • There are currently no refbacks.



Masyarakat Pendidikan Kimia Indonesia


Sekretariat:
Program Studi Pendidikan Kimia
Fakultas Pendidikan Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam
Universitas Pendidikan Indonesia
Jl. Dr Setiabudhi No 229 Bandung 40154