KREATIVITAS SISWA MELALUI MATERI TARI MANUK DADALI
Abstract
Penelitian ini dilatar belakangi oleh suatu permasalahan yang terjadi pada proses pembelajaran seni budaya khususnya seni tari pada sekolah MI Kebonrandu, yaitu proses pembelajarannya hanya mengandalkan guru yang memiliki kemampuan dalam bidang seni saja bukan dari sarjana seni langsung, sehingga aspek kreativitas seni peserta didik pada sekolah tersebut yang kurang muncul dan kurang tergarap. Dari permasalahan tersebut perlu adanya inovasi baru dalam proses pembelajaran seni budaya khususnya seni tari untuk meningkatkan bakat yang mengedepankan kreativitas peserta didik untuk berimajinasi dalam membuat gerakan atau eksplorasi dengan berdasarkan lagu Manuk Dadali. Tujuan penelitin ini untuk mendeskripsikan proses kreativitas siswa dalam pelaksanaan pembelajaran tari di MI Kebonrandu. Metode penelitian yang digunakan adalah metode deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Data diperoleh dari hasil wawancara, observasi dan studi dokumentasi. Subjek penelitian adalah siswa kelas 3 siswa sekolah dasar sebanyak 31 orang. Hasil penelitian menunjukan bahwa pembelajaran tari dengan menggunakan metode drill (latihan), demontrasi, imitasi, dan tutor sebaya, yang terdiri dari empat pertemuan, pertemuan ini dilakukan secara berulang-ulang, berdasarkan refleksi pada pertemuan sebelumnya, sampai suatu masalah itu dianggap selesai. Selain itu, hasil dari penelitian ini menunjukan proses pembelajaran tari Manuk Dadali dapat meningkatkan kreativitas peserta didik di MI Kebonrandu Sukabumi dan juga bisa meningkatkan minat bakat peserta didik dalam bidang seni khususnya seni tari.
Keywords
Full Text:
PDF (Bahasa Indonesia)References
Ahmadi, A. (2003). Psikologi Umum: PT. Rineka
Cipta.
Ambarjaya, B. (2008). Model-Model Pembelajaran
Kreatif. Tinta Emas.
Djalil, A. (1997). Pembelajaran Kelas Rangkap.
Depdikbud.
Masunah, J. (2012). Bahan Ajar Mata Kuliah Tari
Pendidikan. UPI.
Sutikno, M. S. (2009). Belajar dan Pembelajaran.
Prospect.
Syafaruddin. (2014). Ilmu Pendidikan Islam. Hijri
Pustaka Utama.
Masunah, Juju. Tati Narawati. (2003). Tari
pendidikan: Metodologi Pengajaran Tari di
sekolah," Dalam Seni dan Pendidikan Seni
Pengembangan (P4ST) UPI.
Muntasir, Saleh. (1985). Pengajaran Terprogram.
Rajawali
Semi M, Atar. (1993). Metode Penelitian Sastra.
Angkasa
Sugiono. (2008). Metode Penelitian kuantitatif,
kualitatif dan R and D. Alfabet.
Sudjana, Nana dan Ibrahim (1998). Penelitian
Kuantitatif dan Kualitatif. Sinar Baru.
Arikunto S, 2006. Prosedur Penelitian Suatu
Pendekatan Praktik, Ed Revisi VI, Penerbit PT
Rineka Cipta.
Desfina, Dr., M. Hum. (2008). "Tari Kreatif Untuk
Mengembangkan Ketermpilan Gerak Anak".
Jurnal
Munandar, Utami (1999). Pengembangan
Kreativitas Anak Berbakat..
Ratna Yulianti. (2014). Tesis. Pembelajaran Tari
Kreatif Untuk Meningkatkan Pemahaman Cinta
Lingkugan Pada Anak Usia Dini : Program
Pasca Sarjana UPI Bandung. Rineka Rupa
DOI: https://doi.org/10.17509/ringkang.v2i3.51981
Refbacks
- There are currently no refbacks.